D. Prameswara
D. Prameswara Tukang ketik yang sedang belajar pemrograman #linux #android #vue #node.js

Daftar resmi smartphone/tablet Samsung yang akan mendapatkan update Android 4.4 KitKat

Kabar gembira untuk anda yang menggunakan perangkat smartphone atau tablet Samsung, karena Samsung USA telah mengumumkan secara resmi daftar perangkat yang akan mendapatkan update Android 4.4 KitKat !!!. Berikut ini daftar lengkapnya.
• Galaxy Note 3
• Galaxy Note II
• Galaxy S4
• Galaxy S4 mini
• Galaxy S4 Active
• Galaxy S4 zoom
• Galaxy S III
• Galaxy S III mini
• Galaxy Mega
• Galaxy Light
Galaxy Note 8.0
• Galaxy Tab 3
• Galaxy Note 10.1
• Galaxy Note 10.1 2014 Edition

Saya pribadi sangat antusias, karena tablet yang saya gunakan (Galaxy Note 8) termasuk yang akan mendapatkan update KitKat. :D

Seperti biasa, proses update ini dilakukan secara bertahap, sesuai dengan yang memberikan pengumuman, dimulai dari wilayah Amerika, mulai hari ini (2014-02-18). Biasanya selang beberapa hari sampai bulan, akan diikuti dengan wilayah-wilayah lain baik di Eropa maupun Asia.

Dari daftar tersebut di atas, saya sebenarnya berharap agar Galaxy Note pertama termasuk yang akan mendapatkan update KitKat. Karena secara spesifikasi cukup memadai, sekaligus akan menjadi bukti keunggulan dari Android KitKat, yaitu dapat berjalan dengan konsumsi memori yang sangat minim dan efisien. Secara teori Android KitKat akan dapat berjalan baik di alat dengan RAM minimal 512, salah satunya Galaxy Note pertama. Tapi apa mau dikata, ini sudah menjadi keputusan dari Samsung :(.

Sekian dan selamat menunggu tanggal mainnya.

Sumber : http://www.sammobile.com/2014/02/18/samsung-usa-confirms-android-4-4-kitkat-update-for-multiple-devices-rollout-begins-today/
D. Prameswara
D. Prameswara Tukang ketik yang sedang belajar pemrograman #linux #android #vue #node.js
Load comments