Apakah Anda pernah mendengar kata atau istilah Gawai, Daring, Luring atau yang lebih ajaib lagi, Awakutu ? Jika belum pernah, maka untuk selanjutnya Anda mungkin akan lebih kaget lagi, karena akan menemui kata-kata yang boleh dibilang sangat asing di telinga. Ke-4 kata di atas adalah padanan kata dalam Bahasa Indonesia untuk Gadget, Online, Offline dan Debug. Ajaib bukan.
Berikut ini adalah beberapa contoh padanan kata untuk istilah-istilah teknologi populer dalam Bahasa Indonesia.
Saya pribadi merasa sangat asing dengan sebagian besar padanan kata di atas. Memang ada beberapa kata yang sudah cukup familiar, misalkan daring dan luring. Akan tetapi, sebagian besar sangatlah asing dan terdengar aneh atau bahkan lucu. Contohnya kata tetikus. Bayangkan Anda atau saya, hari ini pergi ke toko komputer dan bilang, "Lik, Saya mau beli tetikus buat nge-gim". Bisa bisa kita diberi tikus betulan. Waring Wera Wanua, kata ini juga sangat ajaib, terdengar seperti nama sebuah jurus dalam film silat Saur Sepuh atau Tutur Tinular.
Semuanya memang perlu proses. Seiring waktu dan didukung dengan makin seringnya kata-kata di atas digunakan di berbagai media, maka diharapkan masyarakat akan bertambah familiar dan tidak asing lagi dengan kata-kata di atas.
Sumber:
wikipedia.org
kbbi.web.id
Catatan:
Jika ada yang kurang tepat atau kurang, mohon dituliskan pada kolom komentar, sehingga dapat segera saya perbaiki.