D. Prameswara
D. Prameswara Tukang ketik yang sedang belajar pemrograman #linux #android #vue #node.js

Cara mudah menghindari orang tak dikenal mendaftarkan Anda ke dalam Grup di Telegram

Cara mudah menghindari orang tak dikenal mendaftarkan Anda ke dalam Grup atau channel di Telegram


Jika Anda adalah pengguna Telegram, maka ada kemungkinan Anda akan atau sudah pernah mengalami kejadian dimana Anda dimasukkan ke dalam grup Telegram oleh orang yang tidak Anda kenal. Hal ini sangat mungkin, terutama jika Anda terdaftar di suatu grup dimana anggotanya adalah khalayak ramai yang tidak semuanya terdaftar di dalam kontak Anda. Ternyata, Telegram memang secara default memperbolehkan semua orang untuk mendaftarkan Anda ke dalam grup, bahkan orang yang tidak Anda kenal sekalipun. Lalu bagaimanakah cara untuk mengatasi hal tersebut. Berikut ini adalah cara mudah untuk menghindari orang tidak dikenal menambahkan Anda ke dalam grup Telegram.

Caranya sangat mudah, yaitu dengan mengubah pengaturan privasi grup Anda agar hanya orang-orang yang ada di dalam kontak sajalah yang bisa mendaftarkan Anda ke dalam grup.

Silahkan klik tombol menu pada aplikasi Telegram Anda.

Cara mudah menghindari orang tak dikenal mendaftarkan Anda ke dalam Grup atau channel di Telegram


Kemudian klik menu Settings .

Cara mudah menghindari orang tak dikenal mendaftarkan Anda ke dalam Grup atau channel di Telegram


Pada halaman Settings yang muncul, silahkan klik menu Privacy and Security.

Cara mudah menghindari orang tak dikenal mendaftarkan Anda ke dalam Grup atau channel di Telegram


Pada halaman Privacy and Security, tampak beberapa setting standar tentang siapa saja yang bisa melihat atau melakukan sesuatu terhadap Anda. Contoh, Calls secara default adalah Everybody, artinya semua orang bisa menelefon Anda melalui Telegram. Begitu juga dengan setting Groups dan lain-lain.

Selanjutnya, Anda harus mengubah setting-setting tersebut sehingga hanya orang-orang tertentu saja yang bisa melakukan hal-hal tersebut di atas.

Cara mudah menghindari orang tak dikenal mendaftarkan Anda ke dalam Grup atau channel di Telegram


Untuk contoh kali ini, kita akan mengubah setting Groups. Silahkan klik menu Groups atau pada tulisan Everybody.

Cara mudah menghindari orang tak dikenal mendaftarkan Anda ke dalam Grup atau channel di Telegram


Pada halaman Groups, silahkan ubah pilihan dari Everybody menjadi My Contacts. Dengan mengubah setting ini, maka hanya orang-orang yang berada dalam daftar kontak Anda-lah yang bisa mendaftarkan Anda ke dalam grup tertentu. Kemudian tekan tombol centang untuk menyimpan perubahan.

Silahkan lanjutkan juga untuk mengubah setting-setting yang lain, seperti Calls, Phone Number dan lain-lain. Jika perlu, silahkan ubah setting menjadi Nobody jika ada. Sayangnya memang untuk setting Groups, tidak ada pilihan Nobody.

Cara mudah menghindari orang tak dikenal mendaftarkan Anda ke dalam Grup atau channel di Telegram


Sekian tip dan trik kali ini, selamat mencoba dan semoga yang sedikit ini bermanfaat.
D. Prameswara
D. Prameswara Tukang ketik yang sedang belajar pemrograman #linux #android #vue #node.js
Load comments